Implementasi Basis Data

implementasi basis data

Implementasi Model Data

Implementasi model data merupakan tahapan untuk membuat basis data secara fisik yang ditempatkan dalam disk dengan bantuan sistem basis data.

Setelah selesai membuat ERD, kita bisa mulai membuat implementasi nya dalam basis data.

Implementasi Umum

Secara umum, Entity yang kita buat di dalam ERD akan menjadi tabel di dalam basis data.

Dan Attribute yang kita buat dalam ERD, akan menjadi kolom di tabel di dalam basis data.

Diagram : Implementasi Entity Pelanggan

Diagram Implementasi Entity Pelanggan

Diagram : Implementasi Entity Penjual

Diagram Implementasi Entity Pelanggan

Diagram : Implementasi Entity Barang

Diagram Implementasi Entity Penjual

Kamus Data

Dalam sistem basis data, setiap kolom di tabel yang kita buat perlu ditentukan tipe datanya.

Penentuan tipe data biasanya mengikuti tipe data yang tersedia di sistem basis data yang kita gunakan.

Secara umum ada beberapa tipe data yang umum biasa digunakan di sistem basis data.

Tipe Data

  • Text, untuk kolom yang berisikan data karakter, misal Nama, Alamat, dan sejenisnya.
  • Number, untuk kolom yang berisikan data angka, misal Harga, Stok, dan sejenisnya.
  • Date, Time, Timestamp untuk kolom yang berisikan data tanggal, waktu atau gabungan tanggal dan waktu, misalnya Tanggal Lahir, Waktu Pendaftaran, dan sejenisnya.
  • Boolean, untuk kolom yang berisikan data benar (true) atau salah (false), misal Status Menikah, dan sejenisnya.
Dan masih banyak tipe data lainnya.

Untuk detail tipe data tidak akan dibahas di materi ini, karena sudah sangat spesifik ke aplikasi sistem basis yang kita gunakan.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url